Kabar

Menristekdikti Tunggangi “BUMN Goes to Campus”

TAWANG, TASIKMU–Di Universitas Siliwangi (Unsil) BUMN menggelar acara “BUMN Goes to Campus”. Acara berlangsung di Gedung Mandala, pada Rabu, 20 Maret 2019.

Di samping Memteri BUMN, Menristekdikti M. Natsir juga bertindak sebagai pembicara. Pada gilirannya persentasi, M. Natsir menayangkan beberapa slide yang sudah disiapkannya. Antara lain slide dengan kalimat “Lanjutkan Dua Periode”, dengan foto Jokowi mengenakan jas.

Tayangan tersebut diyakini Bangkit Semesta Juang, Koordinator Komisariat IMM Unsil sebagai soft kampayeu Capres 01. Karena itu ia sangat menyayangkan kejadian tersebut.

“Dalam sesi saat M Natsir berbicara, terdapat slide-slide bermuatan kampanye Capres nomer urut 01. Saya sangat menyesalkan, sebagai Menristekdikti, M Natsir malah menciderai neralitas Perguruan Tinggi sebagai institusi pendidikan,” ujar Bangkit.

Terutama, karena acara BUMN Goes to Campus juga dihadiri oleh Dirut-Dirut BUMN, serta sejumlah mahasiswa dari PTN dan PTS se-Jawa Barat; seperti Unsil, IPB, ITB, Unpad, UMTAS, dan kampus lainnya.

Acara BUMN Goes to Campus sendiri terlaksana atas inisiasi kepanitiaan dari pihak BUMN sebagai ajang sosialisasi Program Magang Mahasiswa Bersertifikat (PMMB) yang akan bekerja sama dengan 233 Perguruan Tinggi.

Tujuannyauntuk pengayaan wawasan dan keterampilan SDM Indonesia yang unggul dalam persaingan global, serta untuk rekruitasi karyawan.

Citizen Journalism

Komentari

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tren

Laman ini didedikasikan untuk warga net mengedepankan kedekatan. Terbuka untuk terlibat menuangkan gagasan ke dalam tulisan dan mewartakan aktivitas lapangan sejalan dengan kaidah jurnalistik.

SIlakan bergabung.

Kontak kami

Alamat: Jl. Kalawagar Singaparna Tasikmalaya
Telefon: (+62) 01234-5678
Email: redaksi@tasikmu.com

Copyright © 2019 TASIKMU | MVP | powered by Wordpress.

Ke Atas