Kabar

Beasiswa Mentari LazisMu

SINGAPARNA, TASIKMU–Lembaga Amil Zakat Infak Sedekah Muhammadiyah (LazisMu) Kabupaten Tasikmalaya menggulirkan program baru. Yaitu program “Beasiswa Mentari”, yang ditujukan kepada siswa-siswi sekolah Muhammadiyah, mulai dari sekolah dasar hingga tingkat menengah atas.

LazisMu meluncurkan program untuk tahun ajaran 2019/2020 tersebut pada Senin (2/9/2019), di Aula SMA Muhammadiyah Singaparna. Turut hadir unsur pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Tasikmalaya, sejumlah Kepala Sekolah beserta guru, orangtua siswa penerima beasiswa.

Pimpinan PDM Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Kepala Sekolah dan orangtua siswa penerima Beasiswa Mentari.

Sasaran beasiswa terdiri atas tiga kategori: berprestasi, yatim/piatu, dan panti asuhan. Sistimnya, setiap penerima beasiswa mendapat orangtua asuh, yang akan membantu pembiayaan sekolahnya selama satu semester, atau enam bulan.

“LazisMu Kabupaten Tasikmalaya mempunyai sekurang-kurangnya tiga kategori program. Program tahunan, program bulanan, dan program insidentil,” ujar Ketua LazisMu Kabupaten Tasikmalaya, H. Abdul Rozak.

Beasiswa Mentari sendiri, menurut Abdul Rozak lebih lanjut, termasuk pada program bulanan. Adapun besaran beasiswa dibedakan berdasarkan jenjang pendidikan. Untuk siswa tingkat sekolah dasar, masing-masing mendapat Rp 50.000′- perbulan; siswa tingkat menengah pertama masing-masing Rp 75.000′- per bulan; dan siswa tingkat menengah atas masing-masing Rp 100.000′- perbulan.

“Untuk kali ini, LazisMu baru mendapat 20 orang yang sanggup menjadi orangtua asuh. Dengan demikian, baru 20 anak yang mendapat beasiswa. Antara lain empat orang siswa SD, delapan orang siswa SMP/MTs, dan delapan orang siswa SMA,” Mamat Kohimat selaku koordinator program menambahkan.

Di samping memberi beasiswa, Ketua LazisMu juga memberi amanat kepada para penerima beasiswa supaya lebih giat dan bersungguh-sungguh dalam belajar.

“Ini artinya di luar sana ada orang-orang yang peduli kepada kalian. Maka, jangan sia-siakan kesih sayang mereka,” lanjut Abdul Rozak.

H. Abdul Rozak, Ketua LazisMu Kabupaten Tasikmalaya menyampaikan sambutan terkait Beasiswa Mentari.

Sementara itu, Mamat Kohimat meminta supaya para penerima beasiswa lebih baik budi pekerti, saleh, dan meningkatkan ibadah.

“Beasiswa ini tidak cuma-cuma. Ada sejumlah syarat yang harus dilaksanakan. Di antaranya, biasakan melakukan tilawah sehari satu juz. Kemudian biasakan juga kiamul lail dan saum Senin-Kamis. Kepada orangtua, tolong diawasi anak-anaknya,” ujar Mamat.

Citizen Journalism

Komentari

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tren

Laman ini didedikasikan untuk warga net mengedepankan kedekatan. Terbuka untuk terlibat menuangkan gagasan ke dalam tulisan dan mewartakan aktivitas lapangan sejalan dengan kaidah jurnalistik.

SIlakan bergabung.

Kontak kami

Alamat: Jl. Kalawagar Singaparna Tasikmalaya
Telefon: (+62) 01234-5678
Email: redaksi@tasikmu.com

Copyright © 2019 TASIKMU | MVP | powered by Wordpress.

Ke Atas