Kabar

Panitia Muktamar Muhammadiyah Gelar Gowes Virtual, Apa Sih Maksudnya?

Gowes Virtual

TASIKMU.COM—Sekretaris Panitia Pusat Muktamar ke-48 Muhammadiyah-Aisyiyah, Muhammad Nurul Yamin mengemukakan soal berbagai kegiatan pendukung muktamar. Pada prinsipnya, setiap daerah boleh menyelenggarakan kegiatan apapun, tergantung kreativitas masing-masing.

“Kami serahkan kepada daerah masing-masing untuk mengeksplor kreativitas dan inovasinya. Kegiatannya bisa yang bersifat keagamaan, sosial, olahraga, iptek dan lainnya. Intinya adalah menggembirakan dalam rangka menyambut muktamar,” terang Yamin.

Yamin mengemukakan hal tersebut dalam agenda Doorstop Afiliasi Gebyar Syiar Muktamar ke-48 Muhammadiyah-Aisyiyah, yang terselenggara secara virtual, Rabu (3/8/2022) malam.

Yamin juga memastikan bahwa panitia pusat juga sudah merancang berbagai agenda kegiatan pendungkung muktamar. Salah satunya, pada bidang olah raga, adalah gowes virtual.

“Rencananya tanggal 10 Agustus 2022 kami luncurkan gowes virtual. Pendaftarannya sebentar lagi buka dan akan berakhir tanggal 31 Agustus 2022. Mohon menunggu informasi selanjutnya,” tambah Yamin.

Maksud dari kegiatan gowes virtual adalah peserta bisa bersepeda di mana dan kapan saja. Waktu antara satu peserta dengan peserta lain bisa bersamaan dan bisa juga berbeda.

Sekalipun demikian, setiap peserta akan terikat pada satu mekanisme sistem web yang panitia siapkan. Sehingga warga persyaritakan yang berada di luar negeri sekalipun bisa mengikutinya. Panitia juga akan memaparkan aturan mainnya.

Pada bidang olah raga juga, panitia sedang merancang acara hiburan berupa pertandingan sepak bola persahabatan. Panitia mencari bibit-bibit pemain yang akan tergabung dalam Muhammadiyah Old Star.

“Kami sedang menjajaki bertanding dengan Pemerintah Kota Solo dan Provinsi Jateng. Intinya menjaga kebersamaan dan keakraban,” Yamin menandaskan.

Citizen Journalism

Komentari

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tren

Laman ini didedikasikan untuk warga net mengedepankan kedekatan. Terbuka untuk terlibat menuangkan gagasan ke dalam tulisan dan mewartakan aktivitas lapangan sejalan dengan kaidah jurnalistik.

SIlakan bergabung.

Kontak kami

Alamat: Jl. Kalawagar Singaparna Tasikmalaya
Telefon: (+62) 01234-5678
Email: redaksi@tasikmu.com

Copyright © 2019 TASIKMU | MVP | powered by Wordpress.

Ke Atas